Cara Menarik Minat dan Perhatian Siswa
Kondisi belajar mengajar yang efekif
adalah adanya minat perhatian siswa dalam belajar. Minat merupakan suatu sifat
yang relatif menetap pada diri seseorang. Minat ini besar sekali pengaruhnya
terhadap belajar, sebab dengan minat seseorang akan melakukan sesuatu yang
diminatinya. Sebaliknya tanpa minat seseorang tidak mungkin melakukan sesuatu.
Misalnya, seorang anak menaruh minat dalam bidang kesenian, maka ia akan berusaha untuk
mengetahui lebih banyak tentang kesenian.
Keterlibatan siswa
dalam belajar erat kaitannya dengan sifat-sifat siswa, baik yang bersifat
kognitif seperti kecerdasan dan bakat maupun yang bersifat afektif seperti
motivasi, rasa percaya diri, dan minatnya.
Mengingat pentingnya
minat dalam belajar, Ovide Declory (1871-1932) mendasarkan sistem pendidikan
pada pusat minat yang pada umumnya dimiliki oleh setiap orang yaitu minat
terhadap makanan, perlindungan terhadap pengaruh iklim (pakaian dan rumah),
mempertahankan diri terhadap macam-macam bahaya dan musuh, bekerja sama dalam
olah raga (dalam. Mursela dan Usman, M. Uzer, 2005:27).
Mursell dalam
bukunya Succesfull Teaching (dalam Uzer, M. Usman, 2005:29), meberikan
suatu klasifikasi yang berguna bagi guru dalam
memberikan pelajran kepada siswa. Ia mengemukakan 22 macam minat yang diantaranya
ialah bahwa anak memiliki minat terhadap belajar. Dengan demikian, pada
hakekatnya setiap anak berminat terhadap belajar, dan guru sendiri hendaknya
berusaha membangkitkan minat terhadap belajar.
Post a Comment for "Cara Menarik Minat dan Perhatian Siswa"